PURWOKERTO – Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Lapas Kelas IIA Purwokerto mengikuti Seminar Rancangan Aktualisasi dalam pelatihan dasar yang diselenggarakan oleh Balai Diklat Kemenkumham Jawa Tengah, pada Senin (21/10/2024).
Sebanyak tiga orang CPNS Lapas Purwokerto mengikuti kegiatan seminar tersebut dengan pendampingan Kepala Kesatuan Pengamanan Lapas Purwokerto, Agung Pratomo. Yang bertugas sebagai mentor dalam pelaksanaan kegiatan Latsar CPNS.
Baca juga:
SPORC Harus Berani Lawan Perusak Hutan
|
Agung selaku mentor mengatakan bahwa pada prinsipnya mendukung rancangan aktualisasi CPNS dan memberi masukan agar nantinya aktualisasi tersebut dapat berjalan dengan baik dan berguna untuk kemajuan organisasi.
Baca juga:
7th Anniversary BPC IHKA Bogor
|
Kepala Lapas Kelas IIA Purwokerto, Andi Wijaya Rivai menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian penting dari proses pengangkatan CPNS menjadi Pegawai Negeri Sipil penuh, dengan fokus pada penerapan nilai-nilai BerAKHLAK dalam menjalankan tugas di lapas.
“Harapannya seminar ini dapat membantu CPNS memahami tugas dan tanggung jawab mereka di lapas serta memberikan kontribusi yang maksimal dalam pelayanan kepada masyarakat, " terang Kalapas.
Kegiatan ini juga mencerminkan komitmen Lapas Purwokerto dalam mencetak SDM yang berkualitas dan profesional dalam menjalankan tugas di bidang pemasyarakatan.
(Humas Lapas Purwokerto)